Makalah Kerja Proyek



BAB I
PENDAHULUAN
    1.1 Latar Belakang
Manusia merupakan makhluk sosial yang berarti membutuhkan sesorang yang lain dalam kehidupannya yang juga dapat diartikan sebagai makhluk yang interaktif. Dibalik kehidupan manusia yang sosial tersebut, manusia juga senantiasa memiliki kebutuhan dan keinginan. Kebutuhan yang dibutuhkan oleh manusia adalah informasi yang tentunya sebagai gagasan utama dalam perkembangan manusia itu sendiri.
Informasi tidak hanya untuk mengetahui sesuatu hal tetapi juga untuk melakukan suatu hal. Seiring dengan perkembangan modernisasi dewasa ini, pekerjaan manusia menjadi lebih rumit dan memiliki konpleksitas bedaya tinggi dalam pengerjaannya. Hal terpenting dalam perkembangan dan dalam penyelesaian dari berbagai masalah belakangan ini adalah bagaimana sesorang memperoleh data yang akurat, fleksibel, dan mudah didapatkan. 
Hal ini tentunya memicu pemikiran manusia untuk menindak lanjuti akar masalah tersebut dengan membuat sebuah jaringan yang mampu menghubungkan sebuah komputer dengan komputer lainnya. Baik itu dalam suatu area tertentu yang tertutup maupun yang lebih meluas dan mengglobal Melihat tingginya kebutuhan akan informasi, dan menindak lanjuti atas kesulitan dalam penyaluran informasi tersebut.
1.2 RUMUSAN MASALAH
a.       Apa yg dimaksud dengan Jaringan, manfaat, dan macam macam jaringan?
a.       b.Apa yg dimaksud dengan Topologi dan macam macamnya?
b.      Apa yg dimaksud dengan Protokol?

1.3  TUJUAN
a.       mengetahui tentang jaringan komputer
b.      Memenuhi kebutuhan tugas mata kuliah Teknologi Informasi
c.       mengetahui apa itu yg dimaksud jaringan, topologi, protokol, internet dan intranet


BAB II
PEMBAHASAN
2.1  Pengenalan Jaringan
Jaringan Komputer adalah suatu sistem yang didalamnya terdiri dari dua atau lebih perangkat komputer serta perangkat – perangkat lainnya yang dibuat atau dirancang untuk dapat berkerja sama dengan tujuan agar dapat berkomunikasi, mengakses informasi, meminta serta memberikan layanan atau service antara komputer satu dengan yang lainnya.
Tujuan utama dari didirikannya jaringan komputer adalah untuk bertukar data dan informasi. Biasanya, perusahaan besar menggunakannya untuk kepentingan internal perusahaan agar berkembang.

Manfaat Jaringan Komputer :
1.        Berbagi sumber daya, termasuk data dan informasi penting
2.        Memudahkan anggota dalam komunikasi antaranggota
3.        Mengakses informasi secara bersamaan dan cepat
4.        Memperluas pendayagunaan perangkat sistem operasi
5.        Mempermudah manajemen computer

2.2  Jenis-jenis Jaringan
Jenis - Jenis Jaringan Komputer :
1.      Berdasarkan Letak Geografisnya Atau Jangkauan
A.    MAN ( Metropolitan Area Network ), merupakan sebuah jaringan yang berada di dalam satu kota dengan kecepatan transfer data tinggi yang menghubungkan beberapa kantor tetapi masih dalam satu wilayah kota.



A.    LAN ( Local Area Network ), merupakan jaringan yang mencakup wilayah kecil, salah satu contoh adalah jaringan komputer yang berada dilingkup sekolah, kampus atau kantor.

A.    WAN ( Wide Area Network ), merupakan jaringan komputer yang mencakup area yang sangat luas, salah satu contoh dari WAN adalah jaringan antar wilayah, daerah, kota atau bisa jadi antar negara.



MACAM - MACAM TOPOLOGI

1. Topologi Bus

Pada model topologi bus komputer yang terhubung ke dalam sebuah jaringan akan tersusun rapi seperti antrian yang dihubungkan dengan satu kabel coaxial serta konektor BNC, kemudian pada ujung jaringan menggunakan terminator sebagai perangkat penutup.
Kelebihan dari topologi bus adalah untuk membuat nya sangatlah mudah, selain itu biaya yang digunakan untuk membuat jaringan dengan topologi bus sangatlah murah.
Kekurangan dari topologi bus adalah apabila ada masalah atau terjadi gangguan pada salah satu komputer, maka semua komputer yang terhubung pada jaringan ini juga akan terganggu, selain itu pada topologi ini juga sering ditemukan masalah yang diakibatkan terjadinya antrian data. dan apabilah digunakan untuk jarak jauh topologi ini harus dilengkapi dengan Repeateruntuk menghubungkanya.

2. Topologi Ring
Pada model topologi ring setiap komputer akan dihubungkan dengan komputer lainya secara terus menerus dan kemudian akan terhubung lagi ke komputer pertama, sehingga pada model jaringan ini akan membentuk lingkaran atau ring, topologi ini menggunakan kabel coaxial serta konektor BNC, untuk dapat berkomunikasi topologi ini menggunakan data token yang digunakan sebagai pengontrol hak akses komputer untuk menerima data yang dikirimkan. contohnya apabila komputer 1 akan mengirimkan data ke komputer 3, maka data yang dikirim akan melewati komputer 2 dan kemudian komputer 3, apabila IP Andress komputer yang dituju tidak cocok maka data akan diteruskan sampai IP Address tujuan yang cocok.

Kelebihan dari model topologi ring adalah kemudahan dari segi pembuatanya, tidak hanya itu topologi ini dapat menghindari tabrakan data file yang dikirim dari masing - masing komputer, selain itu dari segi penggunaan jumlah kabel LAN, topologi ini juga bisa dikatakan irit sehingga dapat menekan biaya pembuatannya, status komputer yang terhubung pada topologi ring ini bersifat sama.
Kekurangan dari model topologi ring adalah apabila salah satu dari komputer atau kabel yang terkoneksi di jaringan mengalami error maka semua proses pengiriman data dalam jaringan akan terganggu. selain itu sulitnya pengembangan topologi model ring ke arah yang lebih luas juga menjadi salah satu kekurangan dari model topologi ini.

3. Topologi Star
Model topologi jaringan yang satu ini sangat unik karena membentuk seperti bintang. Untuk dapat menghubungkan komputer yang satu dengan komputer yang lain, topologi ini membutuhkan perangkat hub atau switch dan kabel yang digunakan adalah kabel jenis UTP dilengkapi konektor RJ45. Perngakat hub atau switch bertugas untuk mengontrol data dan menjadi pusat dari jaringan ini. jadi apabila ada pengiriman data dari komputer 1 menuju ke komputer 2, maka hub atau switch yang menentukan IP Komputer mana yang akan dituju tanpa melewati komputer yang lainya. dewasa ini topologi jaringan ini paling sering digunakan karena banyak sekali kelebihanya dibanding model topologi jaringan Bus dan Ring.
Kelebihan topologi star adalah topologi ini sangatlah flexible dan untuk mendeteksi apabila terjadi gangguan pada komputer yang terhubung ke jaringan, mengontrol jaringan dapat dilakukan dengan sangat mudah, dan juga apabila kita akan menambah atau mengurangi komputer juga tidak akan mengalami kesulitan. pada model topologi jaringan star juga memiliki tingkat keamanan data yang lebih tinggi dibandingkan dengan model topologi jaringan lainya.
Kekurangan topologi star adalah untuk membangun jaringan ini, kita memerlukan biaya yang tinggi, karena model dari topologi ini memerlukan banyak kabel serta pengadaan switch / hub, topologi ini sangat tergantung pada switch/ hub dari faktor kestabilannya, sehingga apabila komponent switch atau hub mengalami kerusakan atau gangguan maka seluruh jaringan juga akan mengalami gangguan.


4. Topologi Mesh
Pada topologi mesh untuk menghubungkan komputer satu dengan yang lainnya dapat menggunakan kabel tunggal, jadi dalam proses pengiriman data dari komputer satu ke komputer lainnya akan dapat langsung mencapai komputer yang dituju tanpa melewati komputer lain ataupun melewati switch / hub.
Kelebihan dari topologi mesh adalah dalam proses pengiriman data dari komputer satu ke komputer yang tujuan dapat dilakukan lebih cepat tanpa melalui komputer lain selain itu, apabila terjadi kerusakan pada salah satu komputer maka komputer lainya tidak akan tergangu atau mengalami masalah juga
Kekurangan dari topologi mesh dari segi biaya topologi ini sudah jelas akan memakan banyak biaya dikarenakan kebutuhan kabel yang sangat banyak dan juga pada setiap komputer harus memiliki Port I/O yang juga sangat banyak pula, disamping itu untuk membuat topologi jaringan ini proses instalasi juga sangat rumit.

5. Topologi Tree
Model topologi jaringan tree atau biasa disebut topologi pohon adalah gabungan beberapa topologi star yang dihubungan dengan topologi bus, jadi setiap topologi star akan terhubung ke topologi star lainnya dengan menggunakan topologi bus. tobologi ini biasanya mempunyai beberapa tingkatan jaringan, dan jaringan yang mempunyai posisi tingkat lebih tinggi dapat mengontrol jaringan yang mempunyai posisi lebih rendah tingkatanya.

Kelebihan dari topologi tree adalah apabilah kita menemukan kesalahan dan juga akan melakukan perubahan jaringan, maka kita dapat dilakukannya dengan mudah.
Kekurangan dari topologi tree yaitu untuk membangun model topologi jaringan ini membutuhkan biaya banyak karena kebutuhan kabel, komponent serta konektor yang banyak. selain itu pada jenis topologi ini juga sering terjadi tabrakan serta koneksi yang lambat, tidak hanya itu apabila terjadi kesalahan pada jaringan tingkat tinggi, maka dapat mengganggu jaringan tingkat rendahnya.

6. Topologi Peer to Peer
Topologi peer to peer merupakan topologi yang sangat sederhana dikarenakan hanya menggunakan 2 buah komputer untuk saling terhubung. Pada topologi ini biasanya menggunakan satu kabel yang menghubungkan antar komputer untuk proses pertukaran data.
Kelebihan Topologi Peer to Peer

·         Biaya yang dibutuhkan sangat murah.
·         Masing-masing komputer dapat berperan sebagai client maupun server.
·         Instalasi jaringan yang cukup mudah.
Kekurangan Topologi Peer to Peer
·         Keamanan pada topologi jenis ini bisa dibilang sangat rentan.
·         Sulit dikembangkan.
·         Sistem keamanan di konfigurasi oleh masing-masing pengguna.Troubleshooting jaringan bisa dibilang rumit.

7. Topologi Linier
Topologi linier atau biasaya disebut topologi bus beruntut. Pada topologi ini biasanya menggunakan satu kabel utama guna menghubungkan tiap titik sambungan pada setiap komputer.
Kelebihan Topologi Linier :
  • Mudah dikembangkan.
  • Membutuhkan sedikit kabel.
  • Tidak memperlukan kendali pusat.
  • Tata letak pada rangkaian topologi ini bisa dibilang cukup sederhana.
Kekurangan Topologi Linier :
  • Memiliki kepadatan lalu lintas yang bisa dibilang cukup tinggi.
  • Keamanan data kurang baik.


8. Topologi Hybrid
Topologi hybrid merupakan topologi gabungan antara beberapa topologi yang berbeda. Pada saat dua atau lebih topologi yang berbeda terhubung satu sama lain, disaat itulah gabungan topologi tersebut membentuk topologi hybrid.
Kelebihan Topologi Hybrid yaitu Freksibel,Penambahan koneksi lainnya sangatlah mudah.

Kekurangan Topologi Hybrid yaitu Pengelolaan pada jaringan ini sangatlah sulit,Biaya pembangunan pada topologi ini juga terbilang mahal, Instalasi dan konfigurasi jaringan pada topologi ini bisa dibilang cukup rumit, karena terdapat topologi yang berbeda-beda.
Sistem Operasi Jaringan
Terdapat 2 macam model sistem operasi yaitu sistem operasi berbasis text dan sistem operasi berbasis grafik.
Sistem operasi berbasis text atau Command Line Interface (CLI) adalah sistem operasi yang tampilan antarmukanya hanya menampilkan text saja berupa huruf, angka dan karakter khusus. Dari tampilannya sendiri, sistem operasi berbasis text kurang menyenangkan bagi pengguna.
Kelebihan sistem operasi berbasis text adalah sebagai berikut :
  1. Pengoperasiannya mudah
  2. Space yang dibutuhkan tidak besar.
  3. Tidak memerlukan memori yang besar.
  4. Kompatibel hampir ke semua software dan hardware.
Kekurangan Sistem Operasi Berbasis Text
  1. Mode operasinya text
  2. Tidak User Friendly
  3. Tidak kompatibel terhadap software grafis.
Sedangkan sistem operasi grafik atau Graphical User Interface (GUI) adalah sistem operasi yang tampilan antar mukanya didesain dan memiliki tampilan yang lebih atraktif sehingga membuat pengguna komputer lebih nyaman dan menyenangkan. Sistem operasi GUI adalah sistem operasi yang merupakan pengembangan dari sistem operasi berbasis text.
Kelebihan sistem operasi berbasis grafis adalah sebagai berikut :
  1. Desain grafis yang lebih menarik.
  2. Mudah digunakan (User friendly)
  3. Menarik minat pengguna
  4. Berinteraksi dengan komputer secara lebih baik.
  5. Resolusi gambar yang tinggi
Kekurangan Sistem Operasi Berbasis Grafis
  1. Membutuhkan memori yang besar
  2. Sangat bergantung kepada hardware
  3. Membutuhkan banyak tempat pada layar komputer
  4. Kurang fleksibel.
Macam-Macam Sistem Operasi Jaringan
1. Windows
Microsoft Windows atau biasa kita sapa dengan sebutan Windows adalah sistem operasi yang dikembangkan oleh Microsoft Corporation yang menggunakan antarmuka berbasiskan GUI ( Grapgical User Interface) atau tampilan antar muka bergrafis.Windows merupakan pengembangan dari sistem operasi Ms-DOS. Untuk Windows versi pertama yang dikeluarkan adalah Windows Graphic Environment 1.0.
Generasi pertama sistem operasi Microsoft Windows yaitu Microsoft Windows 3.0 yang dirilis tahun 1990. Selanjutnya Microsoft merilis Microsoft Windows 3.1 (tahun 1992), Microsoft Windows NT (tahun 1993), Microsoft Windows 95, Microsoft Windows 98, Microsoft Windows 2000, Microsoft WindowsXP, serta Microsoft Windows Vista. Microsoft Windows 98 dirilis tahun 1998 sedangkan Microsoft Windows 2000 dirilis tahun 2000. Microsoft Windows XP dirilis tahun 2001, Microsoft Windows Vista dirilis tahun 2007, Windows 7, Windows 8 dan Windows versi terbaru yaitu Windows 10 

2. UNIX
UNIX adalah sistem operasi yang ditulis dalam bahasa C sehingga UNIX pun mirip dengan DOS yaitu berbasis text/Line Command Based, selain itu UNIX merupakan sistem operasi yang paling secure dibanding sistem operasi lainnya karena setiap file, direktori, user dan group memiliki akses tersendiri. Karena adanya dukungan proyek GNU, maka selanjutnya UNIX berkembang menjadi Linux (salah satu varian dari UNIX).

Kelebihan dan kekurangan UNIX
  1. Sistem operasi yang mendukung Multiuser dan Multitasking
  2. Dibuat di Bell Laboratories awal tahun 1970.
  3. Tidak user friendly
  4. Dapat menangani pemrosesan yang besar.
  5. Menyediakan layanan internet seperti web server, terminal emulation (telnet), akses database dan Network File System (NFS).
  6. Trade mark dari UNIX sekarang dipegang oleh the open group.
3. LINUX
Linux merupakan sistem operasi yang dikembangkan oleh Linus Trovald. Pada awalnya Linux dibuat sekedar emulasi terminal yang dibutuhkan untuk mengakses server UNIX di universitasnya. Linux merupakan kloningan dari MINIX (salah satu varian dari UNIX), peralatan sistem dan pustakanya berasal dari sistem operasi GNU.
Linux memiliki banyak desain yang berasal dari desain dasar UNIX. Linux menggunakan Kernel Monolitik yaitu Kernel Linux yang khusus menangani kontrol proses, jaringan, feriferal dan pengaksesan sistem berkas. Sama seperti UNIX, Linux pun dapat dikendalikan oleh satu atau lebih antar muka baris perintah ( Command Line Interface/CLI) dan antarmuka pengguna grafis ( Graphical User Interface).
Perbedaan utama antara Linux dengan sistem operasi populer lainnya terletak pada kernel dan komponen-komponen lainnya yang bebas dan terbuka. Sama seperti UNIX, Linux berkonsentrasi pada Workstation dan server. Banyak server yang menggunakan Linux karena Linux sangat stabil digunakan untuk jangka waktu lama dan kebal terhadap malware.
Satu hal lagi yang membedakan Linux dengan sistem operasi lainnya adalah masalah harga. Kebanyakan Linux dapat diperoleh secara gratis walaupun ada yang berbayar (license). Linux dapat didistribusikan tanpa harus membayar royalti kepada pemiliknya.
Linux disusun berdasarkan standar sistem operasi POSIX yang diturunkan dari UNIX itu sendiri. Ada berbagai macam Distro Linux seperti Debian, Lycoris, Xandros, Lindows, Linare, Mandrake, RedHat, Ubuntu, Slackware, Knoppix, Fedora dan Suse.

Kelebihan dan Kekurangan Sistem Operasi Linux adalah sebagai berikut :
  1. Turunan dari UNIX yang merupakan freeware dan powerfull operating system.
  2. Linux merupakan sistem operasi yang dapat digunakan sebagai server dan client.
  3. Memiliki implementasi lengkap dari arsitektur TCP/IP
  4. Layanan yang disediakan oleh oleh Linux yang berbasiskan TCP/IP Suite
    Web server : Apache
    Web proxy : Squid
    File & Printing sharing : Samba
    Email : Sendmail
    DNS
  5.  Bersifat open source sehingga mudah dikembangkan.

4. IBM OS
Sistem operasi IBM OS/2 dibuat secara bersama-sama oleh International Bussiness Machine Corporation dan Microsoft Corporation, untuk digunakan pada komputer IBM sebagai pengganti sistem operasi DOS. 
Kata OS/2 memiliki kepanjangan Operating System / 2. Sistem operasi ini dibuat agar dapat menggunakan kemampuan penuh dari Mikroprosesor Intel 80280 termasuk diantaranya adalah modus terproteksi (Protected Mode), mampu menjalankan tugas secara simultan, serta mendukung Memori Virtual. Dengan tetap mempertahankan kompatibilitas dengan banyak perangkat lunak DOS yang beredar pada saat itu.

Kelebihan dan kekurangan Sistem Operasi IBM/OS 2
  1. 32 bit operating sistem yang dibuat oleh Microsoft dan IBM, tetapi kini dikelola oleh IBM.
  2. mirip seperti Windows, tetapi memiliki fitur seperti Linux dan Xenix.
  3. Penggunaan dihentikan pada tahun 2006
  4. IBM menggunakan Linux dan keluarga Windows.

5. MAC OS ( Macintosh Operating System)
MAC OS atau Macintosh Operating System adalah sistem operasi yang dibuat oleh Apple Computer digunakan khusus untuk Macintosh Computer dan tidak kompatibel dengan komputer IBM. MAC OS merupakan sistem operasi pertama yang menggunakan pengguna antarmuka grafis (Graphical User Interface/GUI) 
Kelebihan Sistem Operasi MAC OS
  1. Stabil, karena menggunakan UNIX
  2. Multitasking
  3. Tampilan User Interface (UI) sangat bagus
  4. Aman dari malware
6. FREE BSD
FreeBSD adalah sistem operasi bertipe UNIX bebas yang diturunkan  UNIX AT&T.  FreeBSD berjalan diatas sistem Intel X6. FreeBSD sendiri muncul pada tahun 1993 oleh David Greenman. Tujuan dari FreeBSD adalah menyediakan software untuk berbagai kepentingan. FreeBSD dikembangkan dari 386BSD sebuah proyek pengembangan BSD OS yang berjalan diatas chip Intel.

7. SOLARIS
Sistem operasi Solaris adalah termasuk jenis sistem operasi turunan dari UNIX yang dikembangkan oleh Sun Microsystem pada tahun 1992 sebagai pendukung SunOS. Solaris terkenal karena kestabilannya, khususnya pada sistem SPARC (Scalable Processor Architecture). Solaris disertifikasikan ke dalam spesifikasi UNIX, walaupun pada awal pengembangannya diciptakan untuk kepentingan pribadi. Kebanyakan kode dasarnya sekarang ini merupakan software opensource yang dikenal dengan OpenSolaris. OpenSolaris adalah open source versi sistem operasi Sun Solaris. Sun Solaris terdiri dari lebih beberapa kode yang tidak hanya inti dari sistem operasi, misalnya Source untuk installer, desktop dan software.

Konsep Open Solaris adalah sebagai berikut :
1. Free Redistribution : distribusi secara bebas.
2. Source Kode : sumber source harus tersedia untuk semua distribusi.
3. Derived Work : setiap orang bisa mengubah kode dan mendistribusikan kembali.
4. No Discrimination : kode harus disediakan bagi pengguna untuk dikembangkan. 

8. NOVELL NETWARE 
Novell NetWare adalah sistem operasi jaringan yang umum digunakan untuk komputer IBM dan kompatibelnya. Sistem Operasi ini dikembangkan oleh Novell dan dibuat berbasiskan tumpukan protokol Xerox XNS. 
Novell adalah salah satu perusahaan perangkat lunak yang sempat memimpin sistem operasi jaringan (NOS). Perusahaan ini bernama Novell. Inc yang menjual Netware, yang merupakan NOS yang paling banyak digunakan di dunia.

Kelebihan dan Kekurangan Novell Netware adalah sebagai berikut :
1. Dahulu digunakan sebagai LAN-Based Network Operating System
2. Dibuat oleh Novell Inc.
3. Banyak digunakan pada awal dan pertengahan tahun 1990.
4. Konsep : pembagian disk space dan printer
5. File sharing : layanan modul file, pencarian lokasi fisik dilakukan di server.
6. Meng-Chacing file yang sedanf aktif.
7. Netware Core Protocol (NCP) lebih efektif.


2.3 Pengertian Server dan Klien dan Manfaat

1.      Pengertian Dari Server

Server ialah suatu sistem komputer yang menyediakan berbagai macam jenis-jenis layanan tertentu yang ditujukan untuk client dalam suatu sistem jaringan komputer. Server dilengkapi oleh sistem operasi “OS” yang khusus untuk mengontrol ataupun memonitor akses dan juga sumber daya yang terdapat didalamnya. Lalu selain itu server didukung oleh prosesor yang bersifat scalable serte RAM yang berkapasitas besar, dan dilengkapi oleh sistem operasi yang khusus, disebut sebagai sistem operasi jaringan komputer.
Server juga menjalankan perangkat-perangkat lunak administratif yang mengontrol akses terhadap jaringan komputer dan sumber daya yang ada didalamnya, seperti misalnya berkas ataupun pencetak dan memberikan akses kepada stasiun kerja anggota-anggota jaringan komputer.

Fungsi Server

Fungsi server yaitu menerima dan memproses basis data yang diminta dari client, memeriksa autorisasi, memelihara data dictionary, melakukan query atau pemrosesan update dan memindahkan respon ke client dan sebagainya.

2.      Pengertian Dari Client

Client ialah komputer yang terdapat dalam jaringan komputer yang menggunakan berbagai macam sumber daya yang telah disediakan oleh server. Bisa juga definisi client ialah pemakai layanan server. Pada prinsinya client dan server merupakan suatu sistem yang merupakan aplikasi pada jaringan komputer yang saling terhubung dan berhubungan.

Fungsi Client

Fungsi client yaitu:
  • Mengatur user interface.
  • Memproses aplikasi, dalam pemrosesan aplikasi, client server inilah yang berperan didalamnya.
  • Menyediakan akses basis data secara bersamaan, menerima dan memeriksa sintaks input dari pengguna, menyediakan kontrol recovery dan sebagainya.
2.4 Pengertian Mikrotik dan Manfaatnya
Mikrotik adalah sistem operasi dan perangkat lunak yang dapat digunakan untuk menjadikan komputer manjadi router network yang handal, mencakup berbagai fitur yang dibuat untuk IP network dan jaringan wireless, cocok digunakan oleh ISP, provider hotspot dan warnet. 
Mikrotik didesain untuk mudah digunakan dan sangat baik digunakan untuk keperluan administrasi jaringan komputer seperti merancang dan membangun sebuah sistem jaringan komputer skala kecil hingga yang kompleks sekalipun.
Belakangan ini banyak usaha warnet yang menggunakan mikrotik sebagai routernya, dan hasilnya mereka merasa puas dengan apa yang diberikan mikrotik.

Fungsi Mikrotik
1.                  Pengaturan koneksi internet dapat dilakukan secara terpusat dan memudahkan untuk pengelolaannya.
2.                  Konfigurasi LAN dapat dilakukan dengan hanya mengandalkan PC Mikrotik Router OS dengan hardware requirements yang sangat rendah.
3.                  Blocking situs-situs terlarang dengan menggunakan proxy di mikrotik.
4.                  Pembuatan PPPoE Server.
5.                  Billing Hotspot.
6.                  Memisahkan bandwith traffic internasional dan local, dan lainnya.
2.5 Fitur – Fitur dan jenis layanan MikroTik
Berikut fitur dari MikroTik :
Penanganan Protokol TCP/IP:
·         Firewall dan NAT
·         Routing - Static routing
·         Data Rate Management
·         Hotspot
·         Point-to-Point tunneling protocols
·         Simple tunnels
·         IPsec
·         Web proxy
·         Caching DNS client
·         DHCP
·         Universal Client
·         VRRP
·         UPnP
·         NTP
·         Monitoring/Accounting
·         SNMP
·         M3P
·         MNDP
·         Tools
·         Aneka Ragam
Layer 2 konektivitas
·         Wireless
·         Bridge
·         Virtual LAN
·         Synchronous
·         Asynchronous
·         ISDN
·         SDSL








BAB III
PENUTUP
3.1 Kesimpulan
Dari pembahasan diatas kita dapat memahami tentang pengenalan jaringan, jenis-jenis jaringan berdasarkan area geografis,  topologi, sistem operasi, pengertian klien dan server dan manfaatnya, pengertian dan manfaat mikrotik, fitur dan jenis-jenis layanan mikrotik.








            






Komentar

Postingan populer dari blog ini

PENJELASAN PENGGUNAAN WIRELESS TOOLS DAN PENGERTIAN SIGNAL STRENGTH, SIGNAL TO NOISE, DAN NOISE FLOOR

Apa itu WDS :Wireless Distribution System

Suka Pakai WiFi? Wajib Tahu Perbedaan 802.11 A, B, G, N dan AC